senja pertama, aku mengantarmu hingga dermaga,
dan berbalik pulang sebelum jangkar ditarik.
senja kedua, aku terbang melintasi aurora,
lalu berkereta, melihat matahari berkejaran dengan kabel listrik.
senja ketiga, amarah memaksa kita berjalan dalam diam, berdua
hingga salju memaksa kita berbagi bangku halte yang sempit dan tak henti berderik.
senja keempat, ...
senja keempat kupotong kecil-kecil saat ia masih nila,
kubagi sama rata ke dalam seribu kotak,
kuhanyutkan mereka kembali satu-satu pada kali pukul tiga sore, dengan kamu yang tersenyum saja di atas batu di sampingku,
agar mereka nanti tiba tepat waktu : sebelum senja sempat mencari keping-kepingnya yang hilang kita curi, empat senja yang lalu.
4 comments:
semakin hebat aja tulisannya.. ini interpretasi apa?
makasih mbakdan :)
seperti biasa, nulisnya masih sambil meraba-raba kok :D
ini interpretasi hari joker (29feb) yang empat taun sekali mbak..hehe :)
wid, ini kok mbacanya yang terbayang animenya Makoto Shinkai 5 centimeters per second sih....
this is very gooooood. Love it!!
makasih bu winda :)
ini aku baru denger ttg anime 5 centimeters *langsung googling n baca sinopsisnya* nampak harus ditonton nih...
Post a Comment